Info Lowongan Kerja Terbaru

Rabu, 18 Juni 2014

Lowongan Kerja PT Adira Finance

Lowongan Kerja PT Adira Finance
PT Adira Multi Finance
Lowongan Kerja Terbaru PT Adira Finance - PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk atau Adira Finance didirikan pada tahun 1990 dan mulai beroperasi pada tahun 1991. Sejak awal Perusahaan telah berkomitmen untuk menjadi perusahaan yang terbaik dan terkemuka di sektor pembiayaan yang melayani pembiayaan beragam merek, baik untuk sepeda motor maupun mobil, baru maupun bekas. Pada bulan Juni 2014 ini Lowongan Kerja PT Adira Finance membuka lowongan kerja terbaru bulan Juni 2014 dengan mengundang putra/putri bangsa Indonesia yang berintegritas dan berdedikasi tinggi guna mengikuti seleksi penerimaan Karyawan Lowongan Kerja PT Adira Finance  tahun 2014 untuk berbagai kualifikasi :



Profil PT Adira Finance

PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk atau Adira Finance didirikan pada tahun 1990 dan mulai beroperasi pada tahun 1991. Sejak awal Perusahaan telah berkomitmen untuk menjadi perusahaan yang terbaik dan terkemuka di sektor pembiayaan yang melayani pembiayaan beragam merek, baik untuk sepeda motor maupun mobil, baru maupun bekas. Melihat pada adanya potensi untuk mengembangkan usaha lebih lanjut, Adira Finance melakukan penawaran umum perdana atas sahamnya pada tahun 2003, yang mana Bank Danamon menjadi pemegang saham mayoritas dengan kepemilikan saham sebesar 75%, dilanjutkan dengan melakukan akuisisi selanjutnya sebesar 20% saham, menjadikan Bank Danamon memiliki kepemilikan saham sebesar 95% pada tahun 2009. Dengan demikian, Adira Finance menjadi bagian dari Temasek Holdings, perusahaan investasi plat merah asal Singapura.

Memasuki tahun 2013, perekonomian Indonesia mulai mengalami serangkaian tekanan. Pada kondisi ekonomi dunia di mana harga komoditas masih melanjutkan tren penurunan yang memberikan indikasi telah berakhirnya supercycle, ditambah lagi rencana pengurangan stimulus (Quantitative Easing) oleh Federal Reserve, Amerika Serikat, yang menimbulkan kepanikan pada perekonomian secara global dan berujung pada aliran dana asing keluar dari Indonesia.

Tekanan pada ekonomi global kemudian berdampak pada neraca perdagangan Indonesia sepanjang tahun 2013 yang mencatatkan defisit sebesar USD 7,3 miliar. Kondisi inipun turut membuat nilai tukar rupiah terdepresi hingga ditutup pada Rp12.160 per dollar AS. Inflasi melonjak hingga hingga menyentuh tingkat 8,38% pada tahun 2013, dan sebagai langkah pengendalian inflasi, Bank Indonesia mengerek suku bunga acuan secara bertahap hingga ditutup pada tingkat 7,5% pada akhir tahun 2013. Dengan demikian, pada tahun 2013, Indonesia mencatatkan pertumbuhan sebesar 5,8%.

Walaupun kesemua kondisi di atas tidak terlihat kondusif, namun sesungguhnya perekonomian Indonesia masih kuat secara fundamental. Hal ini dapat dilihat dari industri otomotif Indonesia yang masih mencatatkan pertumbuhan pada tahun 2013, yakni tumbuh 9% untuk penjualan sepeda motor nasional menjadi 7,8 juta unit dan 10% untuk penjualan mobil nasional menjadi 1,3 juta unit.

Saat ini, Adira Finance telah berhasil menjadi salah satu perusahaan pembiayaan otomotif terbesar di Indonesia berdasarkan pencapaian laba, pembiayaan baru dan piutang yang dikelola. Dengan didukung oleh lebih dari 28 ribu karyawan dan 667 jaringan usaha yang tersebar di berbagai daerah di Indonesia, Adira Finance melayani lebih dari 3,7 juta konsumen dengan jumlah piutang yang dikelola sebesar Rp48,3 triliun dan menguasai pangsa pasar 12,6% untuk sepeda motor baru dan 5,4% untuk mobil baru.

Dengan pencapaian tersebut, Adira Finance menjadi kontributor yang signifikan terhadap total portofolio Danamon. Di tahun 2013, Adira Finance telah menyumbang 34% dari total portofolio dan 65% kepada segmen kredit mass-market Bank Danamon.

Guna menghadapi meningkatnya tantangan dan risiko pada tahun 2014 ini, Perusahaan telah mendefinisikan strategi korporasinya dengan tagline “Together We Go To The Next Level Through: Customer Engagement”, di mana strategi tersebut telah dilakukan sosialisasi kepada seluruh karyawan Perusahaan.

Visi dan Misi PT Adira Finance

Visi : Menjadi Perusahaan Pembiayaan Kelas Dunia
  • Membangun market presence yang signifikan (merek, pangsa pasar, jaringan usaha, produk/pelayanan)
  • Menjalankan proses operasional yang terstandarisasi dan excellent
  • Menciptakan kontribusi nilai (value) yang berkelanjutan bagi para pemangku kepentingan

Misi
  • Menyediakan produk dan pelayanan yang terdiversifikasi melalui beragam saluran distribusi
  • Melaksanakan operational excellence dan manajemen risiko yang baik
  • Menyediakan tempat bekerja terbaik bagi karyawan
  • Memampukan komunitas untuk mengalami kesejahteraan


Pada bulan Juni 2014 ini Lowongan Kerja PT Adira Finance membuka lowongan kerja terbaru bulan Juni 2014 dengan mengundang putra/putri bangsa Indonesia yang berintegritas dan berdedikasi tinggi guna mengikuti seleksi penerimaan Karyawan Lowongan Kerja PT Adira Finance  tahun 2014 untuk berbagai kualifikasi : Credit Field Officer (CFO)
 

Posisi Lowongan :
 
Credit Field Officer (CFO)

Kualifikasi Lowongan :
  • Pria, usia maksimal 28 tahun.
  • Pendidikan min. D3/ S1, IPK min 2,75
  • Freshgraduate/ pengalaman min 1 thn.
  • Memiliki kendaraan sendiri & SIM C
  • Memiliki integritas, komunikatif, inisiatif, teliti, jujur, ulet, rajin dan penampilan menarik.

 Uraian Pekerjaan :
  • Melakukan survey dan menganalisa setiap informasi calon nasabah yang diperoleh
  • Mengumpulkan, melakukan verifikasi dan melakukan validasi informasi maupun data pendukung yang diperlukan dari calon nasabah
  • Membuat dan mengirimkan informasi laporan hasil survey kepada credit analyst dengan cepat, tepat dan akurat
  • Menjaga kualitas survey
  • Menajaga hubungan baik anatara perusahaan dan nasabah

Cabang Penempatan : 

  • Malang Pooling Marketing

Catatan : 

  • Lamaran ditutup tanggal : 08 Juli 2014

Bagaimana anda tertarik ....??

Jika anda tertarik dengan Lowongan Kerja Terbaru Juni 2014 PT Adira Finance, Silahkan melakukan pendaftaran dengan mengirimkan berkas lamaran : surat lamaran, Curriculum Vitae dan pas foto terbaru.

Lamaran dikirim via Email ke :

dengan format subject : CMO (cabang penempatan)
misal : CMO (Malang)
(kapasitas email tidak lebih dari 300 kb)

Atau

Dikirim via POS ke alamat :

PT. Adira Dinamika Multi Finance, Tbk,
Komplek Ruko Gateway Blok B Kav. 21-23 Gedangan – Sidoarjo Jawa Timur

Sumber Lowongan : 

Lowongan Kerja PT Adira Finance Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Admin

0 komentar:

Posting Komentar